Porsadin Kemenag Bantaeng Disponsori FKDT

Bantaeng, (Humas Bantaeng) - Disponsori Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kab. Bantaeng, Seksi PD Pontren Kantor Kemenag Bantaeng Dra. Hj. St. Wahni, M.Pd membuka Porsadin (Pekan Olahraga Dan Seni Antar Santri Diniyah) tingkat Kab. Bantaeng dengan tema "Raih prestasi, pererat silaturrahmi, membangun generasi Qur'ani"

Porsadin yang diikuti oleh 90 siswa dari 15 MDTA (Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah) se Kab. Bantaeng ini menurut Ketua Panitia, Amiruddin, S.PdI, akan berlangsung selama 2 hari (27-28/12/2016), bertempat di Masjid Nurul Azis BTN lamalaka Indah, dengan lomba-lomba yang dipertandingkan antara lain Cerdas Cermat, Pildacil, Lomba hafalan surat-surat pendek, lomba hafalan do'a-do'a harian, dan lomba lari kelereng.

Meski tak didanai oleh DIPA Kantor Kemenag Kabupaten, para guru Diniyah Takmiliyah yang tergabung dalam FKDT Kab. Bantaeng ini dengan penuh semangat pengabdian dan tak kenal kata menyerah terus menghidupkan dunia pendidikan diniyah di Kab. Bantaeng dibawah bimbingan Kasi PD Pontren dan Kakan Kemenag Bantaeng. (mhd).