185 CJH Bantaeng Periksa Kesehatan
Bantaeng, (13/7) - Berlangsung sejak hari Rabu (12/7) hingga hari ini (Kamis 13/7), para Calon Jemaah Haji Kab. Bantaeng musim haji Tahun 1438 H / 2017 M, mengikuti pemeriksaan kesehatan bertempat di Dinas Kesehatan Kab. Bantaeng.
Pemeriksaan kesehatan bagi CJH Kab. Bantaeng hari ini adalah CJH yang berasal dari 4 Kecamatan yakni Kec. Tompobulu, Kec. Gantarangkeke, Kec. Pa'jukukang dan Kec. Uluere, setelah kemarin telah dilakukan pemeriksaan kesehatan bagi CJH dari 4 Kecamatan lainnya yakni Kec. Bantaeng, Kec. Eremerasa, Kec. Bissappu, dan Kec. Sinoa.
Pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari ini meliputi Pemeriksaan darah, urine, serta pemberian vaksin influensa dan meningitis
Dokter yang bertugas hari ini adalah dr. Armansyah & dr. Rezy Priana.
Pada kesempatan ini, Kepala Kantor Kemenag Bantaeng Bapak H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag yang merupakan petugas Pembimbing Ibadah Haji atau TPIHI bagi CJH Kloter 2 Embarkasi Hasanuddin Makassar ini, juga berkesempatan mengikuti pemeriksaan kesehatan di hari kedua ini.
Menurut H. Muh Tahir, S.Ag, MM, Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kemenag Bantaeng, setelah pemeriksaan kesehatan ini pihaknya akan menjadwalkan kegiatan praktek bagi seluruh CJH Kab. Bantaeng yang menurut rencana akan dilaksanakan pada tanggal 19 Juli 2017, bertempat di Masjid Agung Bantaeng.
Dan setelah itu tinggal menunggu jadwal pelepasan secara resmi dari pihak Pemkab Bantaeng.