Kasi Haji Kemenag Bantaeng Hadiri Sosialisasi Penerbitan Paspor Haji 2018.


Makassar, (12/2) - Berlangsung di Hotel Grand Clarion Makassar, Senin (12/2/2018), Kantor Imigrasi Kelas 1 Makassar menggelar sosialisasi pelaksanaan penerbitan Paspor Haji 2018.

Hadir sejumlah Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota beserta Kepala Seksi PHU Se Sulsel, Disdukcapil dan dari Pengadilan.

Bertindak sebagai pembicara/narasumber, Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Hukum Dan HAM Sulsel Kaharuddin Ali dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Makassar Andi Pallawarukka.

Kaharuddin Ali memamaparkan tentang dasar hukum pelaksanaan penerbitan Paspor Haji dilanjutkan dengan penjelasan Ka Kantor Andi Pallawarukka tentang teknis pelaksanaan dan evaluasi penyelenggaraan paspor haji yang akan dilaksanakan dengan menerbitkan sekitar 6.000 an paspor di tahun ini.

Ada yang menarik dari pelaksaanaan penerbitan paspor tahun ini yakni adanya mobile unit yang bisa menjangkau kabupaten terjauh untuk perekaman biometrik, photo dan sidik jari. "Jadi petugas nanti yang akan bergerak ke kabupaten-kabupaten terjauh untuk photo paspor misalnya di Kab. Selayar sehingga Jamaah tidak perlu lagi ke Makassar". Tandasnya