MTs DDI Darun Najah Kaloling Bantaeng Kembali Mendapat Bantuan Dari Presiden RI


Kaloling, (Inmas Bantaeng) - Setelah sukses menyelesaikan pembangunan masjid bantuan dari Presiden RI senilai Rp. 100.000.000,- yang diterima pengurus setahun yang lalu, MTs Ponpes DDI Darun Najah Kaloling Bantaeng kini kembali menerima bantuan dari Istana Negara Jakarta untuk yang kedua kalinya.

Bantuan yang diterima kali ini adalah untuk pembangunan RKB (Ruang Kelas Baru) dengan nilai nominal sebesar Rp. 150.000.000,- dan telah diterima langsung oleh Kepala Madrasah bersama sejumlah pengurus di Istana Negara Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Sehubungan dengan itu, demi mengeksekusi bantuan yang telah diterima melalui rekening madrasah tersebut, siang ini (Selasa, 28 Agustus 2018) berlangsung acara peletakan batu pertama yang dirangkaikan dengan acara wisuda santri/santriwati.

Hadir memberikan sambutan sekaligus melakukan peletakan batu pertama atas pembangunan RKB ini, Pengawas Madrasah, bapak Salam, S.Ag, S.Pd, MM mewakili Kepala Kantor Kemenag Bantaeng, Staf Kecamatan mewakili Camat Gantarangkeke, Kepala Desa Kaloling, tokoh masyarakat, pewakaf, para orang tua santri, pengurus serta segenap dewan guru.

Menurut laporan Kepala Madrasah Syamsuddin, S.Ag, dengan diterimanya bantuan pembangunan RKB ini, maka total nilai bantuan yang telah diterima MTs Darun Najah Kaloling langsung dari Presiden Jokowi hingga saat ini adalah sebesar Rp. 250.000.000,- dan MTs Darun Najah Kaloling adalah merupakan satu-satunya Madrasah di Kab. Bantaeng bahkan mungkin di Sulawesi Selatan yang mendapat bantuan langsung dari Presiden RI.

Segenap pengurus berharap bantuan dari Presiden RI ini dapat berlanjut hingga tahun-tahun berikutnya demi memenuhi rencana pembangunan sesuai kebutuhan berdasarkan proposal yang diajukan senilai Rp. 480 Juta lebih untuk 3 RKB.

Sementara itu mewakili Kakan Kemenag, Salam, S.Ag, S.Pd, MM menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada Kepala Madrasah bersama segenap pengurus yang telah berhasil menembus Istana Negara tanpa melalui Kementerian, baik Kemenag maupun Kemdikbud RI.

"Ini adalah prestasi tersendiri dari para pengurus, karena telah berhasil memperoleh bantuan langsung dari Presiden Jokowi. Dan semoga hal ini dapat lebih membumikan Slogan "Madrasah Hebat Bermartabat" dan bukan lagi Madrasah jaman Old akan tetapi Madrasah Jaman Now yang patut untuk diperhitungkan" Demikian sambutan pak Salam mewakili Kakan Kemenag. (mhd)