Makassar, (Inmas Bantaeng) - Tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar pada sekira pukul 16 30. Wita, Rombongan PENTAS PAI Sumatera Utara disambut oleh Ibu Ketua DWP Kemenag Bantaeng Hj. St. Hasnah Yunus, bersama Kepala Seksi PAIS Kantor Kemenag Bantaeng H. Muhammad Arfah, S.Ag. (Rabu, 9/10/19).
Rombongan PENTAS PAI Provinsi Sumatera Utara ini terdiri dari : Kabid. PAKIS Drs.H. Fachri. MPdI. Kasi PAI tingkat Menengah Hj. Syafrida, S.Ag, Kasi. Diniyah dan Alqur'an H .Khairuddin, SH, Kasi PAI tk PAUd dan Dikdas Sari putra, M.Kom i, H. dan Abdul Azhim, MA, Kasubbag Humas Kanwil Kemenag Sumatera Utara.
Dalam kesempatan itu Kepala Kantor Kemenag Bantaeng sebagai Koordinator LO (Liaison officer) untuk kontingen Sumatera Utara tidak dapat ikut serta menjemput ke bandara, berhubung, disaat yang sama Kakan Kemenag Dr. H. Muhammad Yunus tengah berada di Lombok NTT guna menghadiri pertemuan yang dilaksanakan oleh Direktur GTK Dirjen Pendis Kemenag RI dalam kapasitasnya sebagai Ketua forum Kakan Kemenag Se Indonesia.
"Alhamdulillah... Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala nikmat dan karuniaNYA, selama 3 hari berada di Lombok NTB sebagai perwakilan dari forum Kakan Kemenag Se Indonesia dapat bersilaturahim dan saling menimba ilmu dan pengalaman dengan berbagai kalangan, walaupun belum usai kegiatan terpaksa harus pamit untuk turut serta menghadiri PENTAS PAI Tingkat Nasional di Makassar. Lombok via Bali menuju Makassar, semoga selamat". Demikian pesan singkat Kakan Kemenag Dr. H. Muhammad Yunus yang ditulisnya lewat medsos.
Usai dijemput di Bandara, rombongan kontingen Sumatera Utara kemudian menuju Asrama Haji Sudiang Makassar guna beristirahat serta mengikuti agenda selanjutmya, sedang bapak Kakanwil Kemenag Sumut beserta ibu beristirahat di Hotel Harper Sudiang. (mhd)