Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng Hadiri Seminar Hasil Penelitian Balitbang Agama Makassar


Makassar, (Humas Kemenag Bantaeng) - Bertempat di Hotel Aryaduta Makassar, Selasa, 27/10/2020, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng Dr. H. Muhammad Yunus, S.Ag., M.Ag bersama Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng H. Muhammad Tahir, S. At., MM 

Mengikuti Seminar Hasil Penelitian yang dilaksanakan oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Makassar Kementerian Agama Republik Indonesia.

Seminar hasil dengan tema :"PERSPEKTIF TOKOH MASYARAKAT TENTANG PENDIDIKAN MODERASI BERAGAMA" ini meghadirkan 3 Peneliti Balai Litbang Agama Makassar.

Yang pertama, Peneliti Bidang Bimas Agama Layanan dan Layanan Keagamaan dengan judul Penelitian “Pemahaman Moderasi Beragama Bagi Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di Madrasah Aliyah dan SMA,”

Peneliti lainnya adalah Peneliti Bidang Pendidikan Agama dan Layanan Keagamaan dengan judul penelitian: “Perspektif Tokoh Masyarakat Terhadap Pendidikan Moderasi Beragama.” 

Dan Peneliti ketiga adalah Bidang Lektur Khazanah Keagamaan dan Manajemen Organisasi, dengan tema penelitinya ingin melihat Moderasi Beragama dari “Kajian Konteks Naskah Keagamaan.”

Peneliti Bidang Pendidikan mengundang tokoh masyarakat, tokoh agama, dan juga akademisi sebagai Narasumber.

Menurut penelitian Balitbangdiklat Kemenag RI tersebut, moderasi bergama di Lembaga Pendidikan Keagamaan, keberagaman merupakan kekayaan dan sekaligus keunikan bumi nusantara, Indonesia.

Keberagaman itu mewujud dalam ragam agama, ratusan suku, etnis, budaya, dan bahasa dimana seluruh warga bangsa memiliki kewajiban.

Untuk itu Kewajiban kita adalah menjaga dan memeliharanya dengan baik, hidup berdampingan, serta saling menghormati antara satu dengan yang lain. Tutupnya.