Observasi Lapangan Peserta Diklat Managemen BMN dari BDK Makassar ke Kantor Kemenag Bantaeng

Bantaeng, (Humas Bantaeng) - Diklat Management Pengelolaan BMN (Barang Milik Negara) yang digelar di Balai Diklat Keagamaan (BDK) Makassar hari ini melakukan Kunjungan observasi lapangan ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten  Bantaeng.

Diklat yang berlangsung selama 10 hari ini diikuti oleh 25 orang ASN pengelola Sistem Informasi Managemen Akuntansi Barang Milik Negara lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota yang berasal dari 4 Provinsi yakni dari Sulawesi Selatan sendiri, Selawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara. Kabupaten terjauh peserta diklat adalah yang berasal dari Kabupaten Buol salah satu Kabupaten yang terletak di Provinsi Sulawesi Tengah yang berbatasan dengan kabupaten Gorongtalo.




Para peserta observasi lapangan Diklat Management Pengelolaan BMN (Barang Milik Negara) yang dipimpin oleh Muh. Arsyad, Panitia Diklat BDK Makassar  ini diterima oleh Bapak Kasub Bag TU Kantor Kemnterian Agama Kab. Bantaeng H. M. Ahmad Jailani, S.Ag, MA yang kemudian diarahkan oleh Jamaluddin, SE pengelola Sistem Informasi Managemen Akuntansi Barang Milik Negara (SIMAK) di Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng, untuk melakukan observasi dan studi atas pengelolaan SIMAK di Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng.

Menurut Jamaluddin, kunjungan observasi lapangan dari para pengelola Sistem Informasi Managemen Akuntansi Barang Milik Negara (SIMAK) yang berasal dari Kabupate/Kota di 4 Provinsi ini memberikan nuansa tersendiri terhadap suasana dan spirit baru dalam penatausahaan BMN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng kedepan..