Dekatkan Ke Pemerintah Dan Seluruh Stake Holder, Kakan Kemenag Bantaeng Serahkan SK Penyuluh Non PNS Di Kecamatan Masing-Masing
Bantaeng, (Humas Bantaeng) - Bertempat di Aula Kantor Camat Gantarangkeke Kab. Bantaeng, sebanyak 8 orang penyuluh Agama Islam Non PNS Tahun Anggaran 2017 Lingkup Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng pada wilayah KUA Kec. Gantarangkeke, menerima SK dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng, Rabu 18 Januari 2017.
KUA Kec. Gantarangkeke merupakan KUA pertama penyerahan SK Penyuluh Non PNS dimaksud dari 8 KUA Kecamatan se Kab. Bantaeng kemudian dilanjutkan di KUA Kec. Tompobulu pada hari yang sama, sedang 6 KUA lainnya akan dilaksanakan pada hari berikutnya sesuai dengan jadwal dari Seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Bantaeng
Ke 8 Penyuluh Agama Islam Non PNS pada wilayah KUA Kec. Gantarangkeke ini telah menempati/menjalankan tugas kepenyuluhan pada 6 Desa/Kelurahan se Kec. Gantarangkeke sejak awal Januari 2017 ini, dengan distribusi 1 desa/kelurahan 1 penyuluh, dan ada 2 desa dilayani oleh 2 orang penyuluh.
Ke 8 Penyuluh dengan tempat tugas masing-masing tersebut adalah sebagai berikut:
1.Abd.Wahab,S.Pd.I Tempat tugas Desa Layoa
2.Nashira,S.Pd.I.,MA Tempat tugas Ds.B.Minasa
3.Hasnawati,S.Pd.I Tempat tugas Ds Kaloling
4.Musdalifah,S.Ei Tempat tugas Ds.Tombolo
5.Nasruddin,S.Ag Tempat tugas kel.Gtrkeke
6.Nuraeni,S.Ag Tempat tugas Kel.T.loe
7.Kurniawati.S.Pd Tempat tugas Ds.Layoa
8.Amiruddin,S.Pd Tempat tugas Ds.B.Minasa
Turut hadir dan menyerahkan secara langsung SK Penyuluh Non PNS di Wilayah KUA Kec.Gantarangkeke tersebut, Camat Gantarangkeke Sahabuddin, S.Sos, Danramil 3 Kecamatan (Gantarangkeke, Pa'jukukang dan Tompobulu) Kapt Abubakar M, Kepala Seksi Bimas Islam Drs. H. Muh Yassar, Kepala KUA Kec. Gantarangkeke Drs. M. Anwar Tabrani, serta para Kepala Desa/Kelurahan, Pembantu PPN se Kec. Gantarangkeke serta segenap Penyuluh Fungsional dan Staf Administrasi KUA Kec. Gantarangkeke.
Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag dalam sambutannya tak lupa menyampaikan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Camat Gantarangkeke beserta jajarannya yang telah memfasilitasi penyerahan SK Penyuluh Non PNS ini di Aula Kantor Camat Gantarangkeke.
Penyerahan SK Penyuluh Non PNS lingkup Kantor Kemenag Bantaeng TA 2017 menurut Kakan Kemenag Bantaeng sebelumnya dijadwalkan diawal tahun dan diserahkan secara kolektif di Kabupaten, namun atas pertimbangan tertentu antara lain demi memperkenalkan dan lebih mendekatkan para penyuluh dengan Pemerintah daerah setempat, maka penyerahan SK para penyuluh Non PNS ini dilaksanakan di Kecamatan masing-masing dengan dihadiri oleh segenap stake holder yang ada di Kecamatan.
Lebih lanjut Kakan Kemenag menyampaikan bahwa Penyerahan SK bagi Penyuluh Non PNS TA 2017 di Kecamatan masing-masing ini adalah dimaksudkan guna lebih membangun sinergitas antara KUA melalui penyuluh Agama dengan Pemerintah Kecamatan dan Kelurahan/Desa di Kecamatan masing-masing. (Mhd)