Pastikan Kesiapan Calon Peserta PPMP III Tahun 2017, Kasi Penmad Kan Kemenag Bantaeng Tinjau Langsung Lokasi Karantina

Bantaeng, (Humas Bantaeng) - Bertempat di Ponpes As'adiyah Ereng-ereng Kec. Tompobulu, Kab. Bantaeng, sebanyak 20 orang Pramuka Penegak yang merupakan perwakilan dari seluruh Madrasah Aliyah (MA) se Kab. Bantaeng saat ini sedang menjalani karantina dengan menempati asrama putra dan asrama putri Ponpes As'adiyah Ereng-ereng selama 5 hari (21 s/d 25 Maret 2017) guna menjalani serangkaian latihan secara fokus dalam rangka persiapan mengikuti event pramuka di tingkat provinsi yakni PPMP (Perkemahan Pramuka Madrasah Provinsi) III Tahun 2017 yang akan dilaksanakan di bumi perkemahan lapangan Manunggal Puncak Kec. Tompobulu Kab. Maros pada tanggal 3 - 7 April 2017 mendatang.

Sehubungan dengan itu sore tadi (Kamis, 23/3/2017), Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Bantaeng Drs. H. A. Muh Baedawi, MM, meninjau langsung lokasi karantina guna memantau sejauh mana kesiapan para calon peserta PPMP III yang akan dikirim ke Kab. Maros untuk ikut berkompetisi pada 8 cabang lomba yang akan diperlombakan nanti.

Dibawah bimbingan para pelatih/pendamping yang berpengalaman dan telah banyak mengantarkan tim scoutnya menjadi juara pada sejumlah event-event Pramuka baik di tingkat Kabupaten maupun di tingkat Provinsi, Kasi Pendidikan Madrasah yakin kontingen Kab. Bantaeng nanti akan berhasil meraih juara sebanyak-banyaknya dan akan mewakili Sulsel hingga ke tingkat Nasional.