Kepala Seksi PAIS Kantor Kemenag Bantaeng Ngopi Bareng Kakanwil Di Soppeng

Soppeng, (18/3) - Diketahui, untuk tahun anggaran 2018 ini Kementerian Agama RI melalui Rapat Kerja Nasional telah merancang 11 Program Strategis dan prioritas dan dilaksanakan secara nasional sesuai kebutuhan daerah masing masing dalam rangka mewujudkan e-Goverment, diantaranya Melalui Program:
  1. SAPA (Sarapan bersama penyuluh agama)
  2. Menjaga dan menjamin Netralitas ASN utamanya memasuki Tahun Politik saat ini.
  3. SALAM (silaturahmi lembaga keagamaan)
  4. NGOPI ( ngobrol pendidikan islam)
  5. Ngaji (Ngobrol Soal Haji)
  6. JUMARAH ( jalur umrah dan haji)
  7. BERKAH (belajar rahasia nikah)
  8. MENGAJI (mengasah jati diri)
  9. BINA KAWASAN GURU
  10. Halal Indonesia
  11. Moca cyber tim untuk menangkal penyebaran kontent dan berita Hoax yang meresahkan dan mengganggu ketentraman dan ketentraman umat.
Dalam rangka merealisasikan salah satu dari 11 program prioritas Kementerian Agama diatas, Seksi PAIS Kantor Kementerian Agama Kab. Soppeng menggelar Rapat Koordinasi yang dirangkaikan dengan lauching program "Ngopi" (Ngobrol Pendidikan Islam).

Hadir Kakanwil Kemenag Sulsel H. Abd. Wahid Thahir yang sekaligus secara resmi membuka kegiatan Rapat Koordinasi dan Launching program Ngopi.

Turut hadir para Kepala Seksi PAIS Kantor Kemenag Kab/Kota se Sulsel, termasuk Kasi PAIS Kemenag Bantaeng H. Muhammad Arfah, S.Ag