Hasil SNMPTN 2018 Diumumkan, Ini Siswa MAS As'adiyah Ereng-Ereng Bantaeng Yang Berhasil Lolos Pada Sejumlah PTN

Bantaeng, (17/4) - Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2018 telah diunumkan pada Selasa sore (17/4) pukul 17.00 WIB.

Sebanyak 110.946 peserta dinyatakan lulus dari jumlah total pendaftar sebanyak 586.155 siswa.

Tercatat ada 85 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang masuk dalam SNMPTN 2018 ini.

SNMPTN merupakan seleksi penerimaan mahasiswa perguruan tinggi negeri melalui jalur non tes tetapi dengan melihat prestasi siswa yang bersangkutan.

Sedang SBMPTN atau Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri, adalah melalui jalur tes.

Pada SNMPTN 2018 ini Jumlah yang dinyatakan lulus tersebut termasuk 28.069 siswa dari peserta Bidikmisi.

Di Kab. Bantaeng, menurut pemantauan Humas Kantor Kemenag Bantaeng terdapat sejumlah siswa dari beberapa madrasah berhasil lolos dalam SNMPTN 2018

Di MAS As'adiyah misalnya, berhasil meloloskan 5 siswanya pada sejumlah PTN antara lain:






Pengumuman SNMPTN 2018 dapat mulai diakses saat ini melalui laman resmi SNMPTN di http://pengumuman.snmptn.ac.id dan 12 laman berikut:

http://snmptn.unsyiah.ac.id

http://snmptn.unand.ac.id

http://snmptn.unsri.ac.id

http://snmptn.ui.ac.id

http://snmptn.ipb.ac.id

http://snmptn.itb.ac.id

http://snmptn.undip.ac.id

http://snmptn.ugm.ac.id

http://snmptn.its.ac.id

http://snmptn.unair.ac.id

http://snmptn.untan.ac.id

http://snmptn.unhas.ac.id

Untuk melihat hasil seleksi, peserta tinggal memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir.

Jika tak lulus SNMPTN, siswa dapat mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018.

Pendaftaran SBMPTN dimulai 5 April pukul 08.00 WIB hingga 27 April pukul 22.00 WIB.

Bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Perguruan Tinggi Negeri (PTN) diharapkan tidak melewatkan kesempatan ini.

Siswa yang ingin mengikuti seleksi masuk PTN melalui Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) atau Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) bisa melakukan pendaftaran melalui laman SBMPTN,
SBMPTN 2018 merupakan seleksi berdasarkan hasil UTBC dan UTBK kombinasi hasil ujian tulis dan ujian keterampilan calon Mahasiswa, dilakukan secara bersama di bawah koordinasi panitia pusat.

Untuk pendaftaran SBMPTN 2018 dilakukan secara daring dan bisa dilihat melalui laman http://pendaftaran.sbmptn.ac.id