Manusia Mempunyai Potensi Kemuliaan Melebihi Malaikat Dan Lebih Rendah Dari Binatang


Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Kamis 20 September 2018 atau bertepatan dengan 10 Muharram 1440 H, giat Kultum ba'da Dhuhur di mushallah Al Ikhlas Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng menghadirkan salah seorang penyuluh Non PNS dari KUA Kecamatan Tompobulu.

Disampaikan bahwa dibalik kesempurnaan yang dimiliki manusia, hal lain yang tidak boleh terlupakan Adalah potensi yang diberikan Allah SWT yaitu:

- Potensi kemuliaan yang bisa melebihi malaikat, dan
- Potensi yang bisa lebih rendah dari binatang

Sebagaimana disebutkan dalam Q.S At-Tin:4-6:

لَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ فِيْٓ اَحْسَنِ تَقْوِيْمٍۖ
Sungguh, Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya
,ثُمَّ رَدَدْنٰهُ اَسْفَلَ سَافِلِيْنَۙ
kemudian Kami kembalikan dia ke tempat yang serendah-rendahnya
,اِلَّا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ فَلَهُمْ اَجْرٌ غَيْرُ مَمْنُوْنٍۗ
kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan; maka mereka akan mendapat pahala yang tidak ada putus-putusnya.

Tugas manusia menurut Kasman terkait dua potensi diatas adalah :

- Menghargai potensi kemuliaan, dan
- Mengontrol sifat Hewania dalam diri setiap manusia

Adapun sifat hewania manusia ini menurut Anre Gurutta KH. Sanusi Baco, Lc adalah sifat Marah dan Nafsu.

Demikian Kultum KASMAN, S.Pd.I, Penyuluh KUA Kec. Tompobulu.