Kakan Kemenag Hadiri Ramah Tamah Dan Lepas Sambut Bupati Bantaeng

Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Usai pelaksanaan Serah Terima Jabatan Bupati Bantaeng, Pemerintah Kabupaten Bantaeng menggelar Ramah Tamah dan Lepas Sambut dari Pj. Bupati H. Ashari Fakhsirie Radjamilo kepada Bupati, H. Ilham Azikin dan Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin. bertempat di Anjungan Pantai Seruni, Sabtu malam (29, September 2018).

H. Ashari Radjamilo pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa selama kurang lebih 40 hari bertugas, dirinya menyadari bahwa Bantaeng memang merupakan suatu daerah yang sangat luar biasa. "Saya harap apa yang telah berproses di Bantaeng ini dapat terus berjalan secara kontinyu. Biar raga saya yang pergi, hati saya tetap di Kabupagen Bantaeng", demikian disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Sulsel itu.

Sementara itu Bupati Bantaeng, atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Bantaeng memberi hormat dan penghargaan setinggi-tingginya karena dapat memfokuskan energi demi Kabupaten Bantaeng. Kami memiliki visi berorientasi kepada kesejahteraan masyarakat dengan menjadi bagian dari keberlanjutan pemerintahan di Kabupaten Bantaeng. "Maka dari itu dengan komitmen bersama, dukungan dari seluruh pihak dan lapisan masyarakat, InsyaAllah kehadiran kami akan membawa kebaikan", jelasnya.

Pada akhir acara, dilakukan pula penyerahan cenderamata dari jajaran Pejabat Pemerintah Kabupaten Bantaeng kepada H. Ashari Fakhsirie Radjamilo, yang diberikan aecara simbolis oleh Bupati, Wabup dan Sekda Bantaeng.

Hadr pada acara ramah tamah ini antara lain Ketua TP. PKK Bantaeng, Hj. Sri Dewi Yanti, Ketua DPRD Bantaeng, H. Abd. Rahman Tompo, Ketua GOW Bantaeng, Hj. Rahma Arsyad, Ketua DWP Bantaeng, Vinda Nandakasih, serta Ibu Linda Azikin Solthan.








Hadir pula bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag beserta Ibu Ketua DWP Hj. St. Hasnah Yunus, S.Ag. (mhd)