Bersama para Siswa dan guru-guru pada MTs/MA Ma'arif Banyorang dan MTs/MA Al-Murahamah serta segenap Masyarakat sekitar lokasi, Kakan Kemenag bersama rombongan melaksanakan Shalat Subuh berjamaah yang diawali dengan shalat tahajjud dan witir secara berjamaah.
Rombongan yang menyertai Kakan Kemenag Bantaeng dalam safari Subuh berjamaah kali ini antara lain adalah Kepala Seksi Bimas Islam, Penyelenggara Syariah, beberapa Pengawas Madrasah/PAI, serta para Penyuluh Agama PNS dan Non PNS lingkup Kantor Kemenag Bantaeng.
Dalam kegiatan Subuh berjamaah kali ini tampak pula sejumlah siswa SMP 1 Tompobulu bersama beberapa Guru PAI yang berdomisili di Kota Banyorang dan sekitarnya.
Subuh berjamaah yang diawali dengan shalat tahajjud dan shalat witir berjamaah yang dilanjutkan dengan taushiyah oleh Kakan Kemenag sambil menanti waktu shalat subuh ini sontak membangunkan para warga.
Dalam tausiyahnya Kakan Kemenag membahas beberapa hal antara lain terkait
- Keutamaan Shalat Tahajjud
- Keutamaan Shalat Subuh berjamaah, dan
- Keutamaan Bulan Rajab
Selain itu dalam arahannya, Kakan Kemenag Bantaeng menyampaikan kepada para siswa siswi madrasah agar gemar melaksanakan Shalat berjamaah secara tepat waktu khususnya Shalat shubuh dan berjamaah di masjid.
Menurut salah seorang anggota rombongan, kegiatan Subuh berjamaah Kakan Kemenag Bantaeng kali ini merupakan kolaborasi pertama antara unsur pejabat Kemenag, Pokjaluh, Pokjawas serta para guru madrasah sehingga Alhamdulillah, rombongan kali ini tampak sedikit lebih ramai dari biasanya.
"Selain itu, para siswa pun tampak begitu antusias mengikuti rangkaian Shalat berjamaah". Ungkap Saharuddin, Penyuluh KUA Kec. Eremerasa.
Sejumlah pihak sangat merespon kegiatan Kakan Kemenag Bantaeng dalam menumbuhkan semangat berjamaah khususnya bagi para siswa ini dan berharap semoga semangat tersebut akan tetap terus terjaga meskipun tanpa kehadiran bapak Kepala Kantor bersama mereka. (mhd)