TPA Mujahidin Binaan FK-PAI Kecamatan Pa'jukukang Dimanjakan Dengan Ruangan BerAC

Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Santri TPA Mujahidin Desa Pa'jukukang, Kec. Pa'jukukang patut berbangga dan bersyukur kehadirat Allah SWT, karena jika dibandingkan dengan santri-santri lainnya baik di TPA-TPA, maupun pada Rumah-Rumah Tahfidz khususnya yang ada dalam wilayah Kecamatan Pa'jukukang Kab. Bantaeng, boleh dibilang Santri TPA Mujahidin ini sedikit lebih beruntung. 

Pasalnya, TPA yang pada awal berdirinya hanya sebuah kelompok pengajian dasar yang dilaksanakan di dalam masjid awal tahun 2010 yang lalu, setelah kemudian santrinya terus bertambah hingga mencapai kurang lebih 100 orang saat ini, di tahun 2016 yang lalu sudah menikmati ruangan kelas baru berikut pakaian seragamnya yang dibiayai oleh Kepala Desa setempat.

Bahkan para santri yang telah memanfaatkan 2 buah ruang kelas baru yang dibangun oleh Kepala Desa Pa'jukukang diatas tanah Wakaf Ust. Kammisi, S.Ag, kini makin dimanjakan setelah pada awal tahun 2018 yang lalu, ruang belajar mereka dilengkapi dengan AC.






Menurut Ustadz Kammisi, "Kepala Desa Hariadi Nakka memang sangat komitmen dengan kegiatan-kegiatan keagamaan, Bahkan dia berjanji akan terus memfasilitasi kegiatan keagamaan seperti ini, termasuk Majelis Ta'lim yang sudah beberapa kali diberikan bantuan seragam dan mukenah". Tuturnya kepada Humas Kemenag Bantaeng. (Jum'at, 1/3/19).

Selain TPA, Kelompok binaan Nurlinda, S. Ag dan kawan-kawan yang tergabung dalam FK-PAI Kecamatan Pa'jukuknag ini sejak tahun 2018 yang lalu juga membentuk Kelompok Remaja yang tergabung dalam kelompok Tahsin "Al Waladun Sahlih" khusus tahsin, hafalan dan Barazaji.

Nurlinda berharap semoga komitmen dan perhatian pemerintah Desa Pa'jukukang pada Kegiatan-kegiatan pembinaan Keagamaan seperti ini juga dapat menginspirasi Desa-Desa lainnya dalam wilayah Kecamatan Pa'jukukang khususnya dan Kab. Bantaeng pada umumnya. (mhd)