Ketua DWP Kantor Kemenag Bantaeng Hadiri Pelantikan Pengurus Daerah BKMT Bantaeng

Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Bertempat di Gedung Balai Kartini Bantaeng, Pengurus Daerah Badan Kontak Majelis Taklim (PD BKMT) Kabupaten Bantaeng periode 2019-2024 resmi dilantik (Kamis,17/10/2019).

Pengurus Daerah BKMT Kab. Bantaeng dilantik dan diambil sumpahnya oleh Ketua Pengurus Wilayah Provinsi Sulsel yang diwakili oleh Wakil Ketua, Suciati Makmur. BKMT Bantaeng periode 2019-2024 diketuai H. Harmiah Hadi.

Wakil Ketua BKMT Sulsel, Suciati Makmur, menyampaikan BKMT terus berusaha membentuk manusia yang utuh, seimbang jasmani dan rohaniah.

"Maka dari itu saya ingin mengatakan bahwa kita patut bersyukur karena kita adalah bagian orang-orang yang diberi nikmat oleh Allah swt, dengan bergabung dalam BKMT," katanya.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantaeng, Sri Dewi Yanti yang juga merupakan Ketua Dewan Penasehat BKMT Bantaeng mengatakan, dengan dilantiknya kepengurusan yang baru ini, diharapkan para pengurus segera melakukan konsolidasi dan segera menyusun program kerja yang dapat disinergikan dengan pemerintah daerah.

"Saya juga ingin pengurus BKMT kita ini diisi oleh orang-orang berkualitas baik dari kalangan orang tua maupun kaum pemuda, serta tanpa melihat gender, karena kita berorientasi pada membantu pemda mensosialisasikan pembangunan secara posotif," tuturnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Bantaeng, Sahabuddin saat membacakan sambutan Bupati Bantaeng mengatakan Pemerintah Kabupaten Bantaeng sangat bersyukur BKMT di Bantaeng telah terbentuk.

Sahabuddin berharap dengan pendekatan keagamaan, program-program pemerintah dapat disosialisasikan dengan baik.

"Yang terpenting adalah bagimana kita menjaga sinergitas dan komunikasi yang baik antar stakeholder, dengan begitu saya yakin maka program-program pembangunan akan berjalan dengan baik," tuturnya.

Turut hadir pada acara Pelantikan Pengurus Daerah BKMT Kabupaten Bantaeng, Ketua DWP Kantor Kemenag Bantaeng Ibu Hj. St. Hasnah Yunus beserta segenap jajaran. Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Bantaeng diwakili oleh Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) H. Muhammad Tahir, S.Ag, MM. (mhd)