Tasyakuran Dan Do'a Bersama Di Mapolres Bantaeng, Kakan Kemenag Ungkapkan Selamat Jalan Buat Kapolres

Bantaeng (Inmas Bantaeng) - Sebagai bentuk kesyukuran atas terlaksananya pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI dengan aman dan lancar serta Pemilihan Kepala Desa secara serentak di Kabupaten Bantaeng sesuai dengan Perundang-Undangan, Polres Bantaeng menggelar acara Tasyakuran dan Do'a Bersama bertempat di halaman Mapolres Bantaeng, Kamis (24/10/19) sore.

Hadir Bupati Bantaeng yang diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan H. Hartawan serta sejumlah unsur Forkopimda lainnya yakni Dandim 1410 Bantaeng, Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng serta Wakil Ketua DPRD Kab. Bantaeng.

Dalam kesempatan itu, Kakan Kemenag Dr. H. Muhammad Yunus hadir sekaligus bertindak sebagai pembawa tausiyah serta memimpin dzikir dan Do'a bersama.

Turut hadir para Kepala Desa yang baru terpilih melalui Pemilihan Kepala Desa secara serentak dengan menggunakan sistem e-voting.

Kesempatan ini pula adalah merupakan kesempatan terakhir bagi bapak AKBP Adip Rojikan, SIK bersilaturrahmi dengan segenap jajaran Polres Bantaeng serta segenap unsur Forkompinda lainnya karena dihari yang sama telah beredar Telegram Kapolri yang berisikan surat yang ditandatangani oleh AS SDM Kapolri Irjen Pol Dr Eko Indra Heri nomor ST/2855/X/KEP/2019, tanggal 21 Oktober 2019 tentang mutasi di jajaran Polri yang juga menyasar beberapa perwira menengah dari jajaran Polda Sulsel, salah satunya adalah Kapolres Bantaeng, AKBP Adip Rojikan yang dimutasi ke Polda Maluku Utara sebagai Kabid Humas.

Sementara posisi Kapolres Bantaeng akan diisi oleh AKBP Wawan Sumantri yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Sigi Polda Sulawesi Tengah.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kakan Kemenag H. Muhammad Yunus disela-sela tausiyahnya sembari menyampaikan selamat dan ucapan terima kasih atas pengabdian selama kurang lebih 3 tahun di Kabupaten Bantaeng.