Kakan Kemenag Bantaeng Menerima Kunjungan Silaturrahmi Rombongan Pengawas Sekolah Kabupaten Wajo


Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng Dr. H. Muhammad Yunus, M.Ag menerima kunjungan silaturrahmi rombongan Pengawas Sekolah lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemerintah Kab. Wajo. (Senin, 30/12/19).

Rombongan berjumlah 40 orang Pengawas Sekolah tingkat Dasar dan Menengah asal kota Sengkang Wajo ini diterima di ruang Kepala Kantor Kemenag Bantaeng didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Bantaeng Drs. H. M. Basri, MM.

Kedatangan para pengawas madrasah yang juga pengurus dan anggota PGRI Kab. Wajo di Kab. Bantaeng ini adalah dalam rangka studi banding terkait pengembangan dunia pendidikan.

Kepala Kantor Kemenag Bantaeng menyambut baik kedatangan rombongan. Tak ada pembicaraan resmi dalam pertemuan itu, melainkan hanya moment saling melepas rindu diantara mereka.

Mantan Kasubbag TU Kantor Kemenag Wajo yang meraih gelar Doktornya di tahun ketiga beliau menjabat Kepala Kantor Kemenag di Kab. Bantaeng ini mengungkapkan kerinduannya kepada para sahabatnya yang mungkin ada yang baru ketemu setelah 4 tahun terkahir ini.

Dirinya mengisahkan ketika pertama kali menginjakkan kakinya di Kab. Bantaeng, bukan saat dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Bantaeng melainkan ketika menghadiri event PORSENI PGRI tingkat Provinsi Sulsel yang dipusatkan di Kab. Bantaeng sebulan sebelum dirinya dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag di Bantaeng.

"Tak terasa, saya sudah 4 tahun saya di Bantaeng sejak dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Kab. Bantaeng. Saya ingat waktu pertama kali menginjakkan kaki di Kab. Bantaeng, saat mengikuti pembukaan PORSENI PGRI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan November 2015 yang lalu, saya ingat posko pemondokan kita di daerah Rappoa". Ungkapnya kepada para rombongan

"Tak disangka ternyata sebulan setelah itu saya mendapat amanah dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Kab. Bantaeng". Imbuhnya