Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Bertempat di Bumi Perkemahan Pramuka Panaikang Kec. Bissappu Kab. Bantaeng, Wakil Bupati Bantaeng Drs. H. Muhammad Yasin, MT menghadiri sekaligus menjadi Inspektur Upacara pada Apel besar dalam rangka Hari Pramuka ke 55 tahun 2016 Tingkat Kab. Bantaeng.
Apel besar dalam rangka hari Pramuka ke 55 tahun 2016 ini dilaksanakan secara serentak secara Nasional bersamaan dengan pembukaan secara resmi oleh Presiden Repiblik Indonesia Jambore Nasional X Tahun 2016 yang berlangsung di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta yang diikuti oleh 25 ribu Pramuka Penggalang dari seluruh Tanah Air.
Apel besar dalam rangka Hari Pramuka ke 55 tingkat Kab. Bantaeng yang dipusatkan di Kc. Bissappu ini, menurut laporan Ketua Panitia H. Syamsuddin, S.Pd, M.Si, diikuti oleh sebanyak 770 peserta dari Siswa dan Pramuka Penggalang se Kec. Bissappu yang terdiri dari 22 Gugus Depan (Gudep) Tingkat SD, 6 Gudep Tingkat SMP, 3 Gudep Tingkat MTs, 3 Gudep Tingkat MA, dan 5 Gudep Tingkat SMA.
Apel besar dalam rangka Hari Pramuka ke 55 tingkat Kab. Bantaeng yang dipusatkan di Kc. Bissappu ini, menurut laporan Ketua Panitia H. Syamsuddin, S.Pd, M.Si, diikuti oleh sebanyak 770 peserta dari Siswa dan Pramuka Penggalang se Kec. Bissappu yang terdiri dari 22 Gugus Depan (Gudep) Tingkat SD, 6 Gudep Tingkat SMP, 3 Gudep Tingkat MTs, 3 Gudep Tingkat MA, dan 5 Gudep Tingkat SMA.
Dalam Amanatnya, H. Muhammad Yasin, MT sebagai Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kab. Bantaeng membacakan Sambutan seragam Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dalam rangka Peringatan Hari Pramuka ke-55 Tahun 2016.
Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Dr. Adhyaksa Dault, SH, M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa: "Gerakan Pramuka yang kini berusia 55 tahun tentu tidak sama suasana dan kondisinya ketika dilahirkan. Perlu rebranding Pramuka baru yang diminati kamu muda. Pramuka hendaknya dapat mengikuti perkembangan zaman dan tidak terkesan kuno dalam era komunikasi digital dewasa ini. Pramuka harus dapat menangkap fenommena ini dalam era kebebasan berkomunikasi. Sebagian besar adik-adik kita merupakan generasi cyber yang online setiap saat yuang selalu update statusnya dan mengungkapkan kondisi secara real time dalam media sosial".
Turut hadir pada Apel Besar dalam rangka Hari Pramuka ke 55 tingkat kabupaten Bantaeng tersebut: Wakil Ketua Kwarcab Bantaeng Drs. Muslimin Maharang, M.Si, Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag, Sejumlah Camat dan lurah para pembina Pramuka pada masing-masing gudep serta tamu dan undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Kakan Kemenag Bantaeng tak lupa menyempatkan diri untuk mengunjungi stand perkemahan sejumlah Gugus Depan Madrasah se Kec. Bissapu usai pelaksanaan Apel Besar guna memberikan spirit dan support kepada seluruh peserta perkemahan.