Kafilah Kab. Bantaeng Diterima Oleh Inspektur Kota Pare Di Masjid Islamic Center


Pare-Pare, (Humas Bantaeng) -Rombongan Kafilah STQ Kab. Bantaeng berjumlah 55 orang tiba di Kota Pare pada pukul 16.10. Wita, dengan menggunakan Bus Pemkab Bantaeng ditambah beberapa mobil mini bus lainnya,

Kafilah Kab. Bantaeng diterima di Islamic Center Kota Pare bersama-sama 3 Kafilah Kab/Kota lainnya yakni Kafilah Kab. Wajo, Kafilah Kab. Enrekang dan Kafilah Kotamadya Makassar yang datang secara bersamaan

Beberapa Kafilah Kab/Kota lainnya menurut keterangan panitia, sebelumnya telah tiba dan diterima secara resmi di tempat yang sama dan telah menempati pemondokan yang telah ditentukan.

Proses penerimaan Kontingen Kafilah Kab/Kota oleh panitia STQ XXX terus digelar secara bertahap di Islamic Center Kota Pare sesuai dengan kedatangan Kontingen Kab/Kota di lokasi hingga pukul 19.00.wita.

 


Bertindak selaku Ketua Rombongan mewakili Kakan Kemenag Bantaeng, Drs. H M Ribi, MM bersama 3 Ketua Rombongan lainnya diterima secara resmi oleh Inspektur Kota Pare, Bapak Husni Syam, SH.

Masing-masing Kontingen Kafilah Kabupaten/Kota berdasarkan SK Wali Kota Pare-Pare dilayani oleh Liaison Orgenaizer (LO), Untuk Kontingen Kafilah Kab. Bantaeng dilayani oleh beberapa LO diantaranya Bapak Asri Mukhtar dan Ambaba, S.Hi dengan koordinator Bapak H. Muh Amir Sabbi, Kadis Perindag Kota Pare-Pare.

Usai penerimaan secara resmi dan melakukan pendaftaran ulang para peserta di Islamic Center Kota Pare, rombongan kemudian diantar oleh LO ke pemondokan untuk berisirahat sebelum mengikuti agenda selanjutnya, yakni malam ta'aruf bertempat di Tonrangeng River Side ba'da Isya yang dilanjutkan dengan pelantikan Dewan Hakim dan Penyerahan Bendera STQ. (Mhd)