22 Siswa Madrasah Bantaeng Ikuti KSM Tingkat Sulsel Tahun 2018


Makassar, (Inmas Bantaeng) - Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat propinsi Sulsel dibuka secara resmi oleh Plt.Ka.Kanwil Agama sulsel H.Iskandar Fellang didampingi Dr. Hj.Yuspiani, Rabu 25/7/18 bertempat di MTsN I Makassar.

KSM tingkat propinsi Sulsel ini memperebutkan tiket menuju KSM tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Provinsi Bengkulu pada 24 sampai 29 September 2018 yang akan datang.

Pada kesempatan ini, Kantor Kementerian Agama Bantaeng mengutus 22 orang peserta dari 12 Madrasah Kab. Bantaeng guna ikut berkompetisi dan bersaing dengan para peserta dari 23 Kabupaten/Kota Se-Sulsel

Ke 22 peserta tersebut terdiri dari tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) 4 orang dengan 2 mata pelajaran yakni Matematika dan IPA, tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTS) 6 orang dengan 3 mata pelajaran yakni Matematika,IPS dan IPA, tingkat Madrasah Aliyah (MA) 12 orang dengan 6 mata pelajaran diantaranya Matematika Terintegrasi, Biologi Terintegrasi, Fisika Terintegrasi, Kimia Terintegrasi, Ekonomi Terintegrasi, Geografi Terintegrasi,Sain Ipa Terintegrasi, IPA Terpadu Terintegrasi IPS danTerpadu Terintegrasi

Plt Kakanwil dalam sambutannya menyampaikan bahwa KSM ini dilaksanakan guna mewujudkan generasi ilmuan yang menguasai iptek dan imtaq sehingga terjadi keseimbagan antara iptek dan imtak secara profesional.

H. Iskandar Fellang juga menitipkan pesan kepada peserta KSM agar dapat menjadi benteng pertahanan terhadap peyebaran virus -virus yang dapat merusak bangsa Indonesia.

“Semoga anak-anakku meneladani semangat belajar dan penelitian para tokoh-tokoh sains terdahulu yang memiliki kecerdasan dalam hal ilmu sains dan juga ilmu agama sebagainya yang menghasilkan karya yang diingat sepanjang masa". Harapnya.

KSM tingkat provinsi ini menggunakan system CBT (computer based test) yang terhubung langsung dengan server di Kemenag pusat,karena pelaksanaannya dan pemeringkatan nilainya pun di lakukan secara serentak di seluruh indonesia.

Turut hadir Kepala Seksi Penmad Kemenag Bantaeng Drs. H. A. M. Baedawi,. MM, Sejumlah Kepala Madrasah, Guru serta staf/pelaksana pada Seksi Penmad Kemenag Bantaeng. (mhd)