H. Abd Khaliq Masuk Rutan Himbau Warga Perbanyak Istigfar Dan Bangun Silaturrahmi

Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Malam ke-11 Ramadhan 1440 H / 2019 M atau bertepatan dengan Rabu, tanggal 15 Mei 2019, salah seorang muballig yang juga Pengawas PAI Kantor Kemenag Bantaeng mendapat amanah menyampaikan ceramah di Rutan Kelas II B Bantaeng.

Kepada warga penghuni rutan, H. Khaliq mengimbau untuk tidak berkecil hati dengan keadaannya sekarang.

لا تحزن ان الله معنا

"Jangan bersedih, Allah bersama dengan kita. Yang penting lakukan segala amal baik yang dapat menyebabkan rahmat dan anugrah Allah akan tercurah kepada kalian"

ان رحمة الله قريب من المحسنبن

"Sesungguhnya rahmat Allah sangat dekat kepada orang-orang yang berbuat kebajikan". Tuturnya

Selanjutnya, H. Abd. Khaliq mengimbau kepada para warga agar seyogyanya membangun silaturrahim dengan sesama warga tahanan, karena hal tersebut bisa memanjangkan umur dan memurahkan rezki

من اراد ان يوسع رزقه ويطول عمره فاليصل رحمه

"Dan tidak menutup kemungkinan kalian insya Allah akan memperoleh remisi (keringanan) dikarenakan tingkah laku dan ketaatan yang kalian perlihatkan selama menjadi tahanan di Rutan ini". Lanjutnya lagi

Terakhir, H. Abd. Khaliq berpesan agar para warga memperbanyak istigfar / tobat kepada Allah SWT dari kesalahan dan kasus yang menyeret mereka sehingga bernasib seperti ini.

"Insya Allah pernyataan tobat dan penyesalan yang kalian persembahkan di hadapan sang Khaliq, pasti Allah kabulkan, karena Rahmat Allah mengalahkan murkaNya.

ان الله تواب رحيم

Sesungguhnya Allah Maha penerima taubat dan Maha penyayang". Tutupnya