Sudiang, (Inmas Bantaeng) - Setelah menempuh sekira 5 jam perjalanan, rombongan Jemaah Calon Haji (JCH) Kab. Bantaeng Musim Haji tahun 1440 H/2019 M dengan menggunakan 7 unit Mobil Bus Pariwisata akhirnya tiba di Asrama Haji Sudiang Makassar pada Pukul 07.35.Wita.
Rombongan berjumlah 196 jemaah calon haji yang terdiri dari 111 jemaah perempuan dan 85 jemaah laki-laki ini sebelumnya singgah untuk melaksanakan Shalat Subuh secara berjamaah di Masjid Agung Syekh Yusuf Kab. Gowa.
Turut hadir menyertai rombongan Jemaah Calon Haji yang terdiri dari 185 kuota murni dan 11 kuota tambahan ini bapak Bupati Bantaeng Dr. H. Ilham Syah Azikin M.Si, Ketua DPRD Kab. Bantaeng H. Abd. Rahman Tompo, Asisten II Bidang Ekbang Setda Bantaeng H. Syamsul Suli, SE, MM, Kakan Kemenag Bantaeng Dr. H. Muhammad Yunus, M.Ag beserta ibu Ketua DWP, Plt Kabag Kesra Syamsul Bahri, S.Sos, M.Si, Kasubag TU Kankemenag Bantaeng H. M. Ahmad Jailani, S.Ag, MA dan Kasi PHU H. Muhammad Tahir, S.Ag, MM.
Dalam kesempatan itu, Bupati Bantaeng berkenan untuk menyerahkan secara resmi seluruh jemaah kloter 22 yang terdiri jamaah Kab. Gowa sebanyak 58 orang, jamaah Kab. Bone 161 orang dan 35 orang dari Papua Barat kepada PPIH Embarkasi-Debarkasi Makassar.
Usai penyerahan secara resmi jemaah yang berlangsung di Masjid Quba' Kompleks Asrama Haji Sudiang, saat ini seluruh jamaah sedang mengambil waktu istirahat untuk persiapan pemberangkatan besok di aula pemberangkatan jemaah yang menurut jadwal akan berangkat menuju Jeddah pada pukul 10.20.wita dengan menggunakan pesawat GA 1121.
Dalam kesempatan itu, Bupati Bantaeng mengajak semua jemaah untuk senantiasa saling menjaga dan saling perduli sesama jemaah. Menurutnya, jemaah yang tergabung dalam kloter 22 ini adalah bagian dari komitmen kebersamaan.
"Walaupun kita berbeda-beda daerah, tetapi kita berkomitmen bahwa semua yang berada di kloter 22 ini adalah sebuah kesatuan keluarga,”Ujar Bupati.
Bupati juga mengajak kepada semua jemaah yang tergabung di kloter 22 ini untuk senantiasa mematuhi arahan dari petugas haji. "Karena arahan itu adalah bagian dari sebuah upaya untuk menjaga kelancaran ibadah haji saat di tanah suci". Terangnya.
“Dan yang paling penting adalah agar jemaah senantiasa untuk menjaga kesehatan. Mari kita bersama-sama untuk saling menjaga dan mengingatkan kepada sesama jemaah di tanah suci,”Harapnya.
Lebih lanjut Bupati menambahkan, agar semua jemaah haji khusunya jemaah asal Kabupaten Bantaeng untuk senantiasa menjaga nama baik daerah, dan mendoakan Kabupaten Bantaeng agar senantiasa mendapat keberkahan. (mhd)