Tak Mau Ketinggalan, Penyuluh Non PNS Kemenag Bantaeng Upgrade Jenjang Pendidikan Mulai S2 Hingga S3

 
Makassar, (Inmas Bantaeng) - Jenjang akademik merupakan salah satu faktor penunjang keberhasilan dalam melaksanakan tugas-tugas pokok dan fungsi seorang aparatur negara, bukan hanya di bidang pendidikan tetapi juga dibidang lainnya termasuk di bidang penyuluhan keagamaan.

Di jajaran Penyuluh Agama Non PNS Kemenag Bantaeng misalnya, tercatat beberapa Penyuluh Agama telah sukses melakukan upgrading strata pendidikan bahkan ke jenjang tertinggi, sebutlah Aidil Sudarmono, Penyuluh Agama Islam Non PNS Kemenag Bantaeng yang bertugas di wilayah KUA Kec. Bissappu berhak menyandang gelar Doktor setelah sukses mempertahankan disertasinya yang berjudul Penanggulangan Kenakalan Remaja (Studi Kasus SMU Negeri Kabupaten Bantaeng). di hadapan tim penguji pada Sidang promosi Doktor di Kampus UIN Alauddin, Samata, Makassar beberapa waktu yang lalu.

Selain Aidil, salah seorang penyuluh Non PNS Kemenag Bantaeng lainnya juga telah berhasil menyelesaikan studi S2 nya pada Pasca Sarjana UIN Alauddin Makassae

Nur Hamzah S.Pd, penyuluh Non PNS pada KUA Kec. Pa'jukukang yang beralamat di Batuloe Desa Nipa-Nipa Kec. Pa'jukukang bahkan tercatat sebagai wisudawan terbaik 3 dengan nilai IPK 4.00.

Kedua penyuluh agama diatas bersama 1.740 wisudawan/wisudawati lainnya telah resmi menyandang gelar akademik yang dirainya pada acara wisuda program Diploma, Sarjana, Profesi Ners, Magister dan Doktor UIN Alauddin Makassar di Hotel Claro jalan AP Pettarani, Makassar. (Selasa, 24/9/19).


Nur Hamzah yang seorang Penyuluh Agama Islam (Non PNS) mengangkat Tesis berjudul "Peran Kepala Kantor Urusan Agama Dalam Penanganan Kasus Perkawinan Usia Anak Di Kec. Pa'jukukang  Kab. Bantaeng".

Kepada Humas Kemenag Bantaeng, Hamzah mengungkapkan harapannya, agar kedepan, strata akademik juga dijadikan salah satu pertimbangan tersendiri dalam proses perekrutan kembali tenaga Penyuluh Agama Islam Non PNS di lingkungan Kantor Kemenag Bantaeng, harapnya. (mhd)
(mhd)