Abuhuraera: 3 Pesan Jibril Kepada Nabi Muhammad SAW Untuk Ummatnya


Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Kultum Di Mushallah Al Ikhlas Kantor Kementerian Agaka Kab. Bantaeng edisi Kamis, (21/11/19) diisi oleh salah seorang Penyuluh Non PNS masa bakti 2016-2019 yang ditugaskan pada KUA Kec. Bantaeng,, Abuhuraera, S.Pd.I.

Abuhuraera yang kembali ikut berkompetisi dalam rekrutmen Penyuluh Non PNS Kantor Kementeriam Agama Kab. Bantaeng masa bakti 2020-2024 mendatang ini menyampaikan Kultum berjudul 3 Pesan Jibril Kepada Nabi Muhammad SAW untuk ummatnya

Ketiga pesan Malaikat Jibril tersebut adalah:
1. Hiduplah Sepuasmu tapi ingat engkau akan Meninggal.
2. Cintailah apa Yang kamu cintai tapi ingat engkau akan Berpisah.
3. Kerjakan apa Yang kamu ingin kerjakan tapi ingat engkau akan akan bertanggung jawab.

Sebagaimana dalam hadits Nabi yang diriwayatkan oleh imam ath-Thabarani dalam al-Mu’jam al-Ausath no 4278, Abu Nu’aim dalam Hilyatul Auliyaa

 جِبْرِيلُ عَلَيْهِ السَّلَامُ، فَقَالَ: يَا مُحَمَّدُ عِشْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَيِّتٌ، وَأَحْبِبْ مَنْ شِئْتَ فَإِنَّكَ مَفَارِقُهُ، وَاعْمَلْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَجْزِيٌّ بِهِ،
“Jibril mendatangiku lalu berkata: “Wahai Muhammad! Hiduplah sesukamu, karena sesungguhnya kamu akan mati. Cintailah siapa yang kamu suka, karena sesungguhnya engkau akan berpisah dengannya. Dan berbuatlah sesukamu, karena sesungguhnya engkau akan diberi balasan karenanya". [HR. ath-Thabarani dalam al-Mu’jam al-Ausath no 4278, Abu Nu’aim dalam Hilyatul Auliyaa,(mhd)