Lomba Takbiran dan Miniatur Masjid Warnai Malam Takbiran Di Bantaeng

Bantaeng, (Humas Bantaeng) - Ramadhan baru saja berlalu, selama sebulan penuh kita telah lalui dengan melaksanakan ibadah di bulan penuh berkah dengan harapan semua amalan kita dibulan suci ini mendapat ganjaran pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT.

Dalam menyambut hari kemenangan setelah melaksanakan puasa selama sebulan penuh, sebagaimana biasa pada tahun-tahun sebelumnya, dimalam takbiran kali ini juga diwarnai dengan kegiatan lomba taqbiran keliling dan lomba miniatur masjid/mushallah se Kab. Bantaeng.

BKPRMI bekerjasama dengan Pemkab Bantaeng merupakan penyelenggara kegiatan yang tiap tahun dilaksanakan ini, yang mana untuk tahun ini untuk lomba takbiran diikuti oleh 25 peserta/kelompok dan untuk lomba miniatur Masjid/Mushalla diikuti oleh 10 peserta

Didampingi Kakan Kemenag Bamtaeng H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag, beserta sejumlah Pimpinan SKPD lingkup Pemkab Bantaeng, Wakil Bupati Ir. H. Muh Yasin, MT melepas secara resmi Lomba Takbiran dan Miniatur Masjid/Mushallah Tingkat Kab. Bantaeng start di Pantai Seruni, kemudian menyusuri kota Bantaeng dengan menyusuri jalan Mangga, jalan Manggis, jalan Elang, jalan S.Calendu, jalan Dr. Ratulangi, jalan Teratai, dan finish kembali ke pantai seruni.