Kakan Kemenag Bantaeng Buka Bimtek PKG dan SKP Bagi Guru RA, MTs dan MA


Bantaeng, (Inmas Bantaeng) - Berangkat dari keprihatinan akan ketidak fahaman sejumlah guru PNS pada Madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng terhadap proses Penilaian Kinerja Guru (PKG) dan penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) bagi guru, Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Bantaeng Drs. H. A. Muh. Baedawi, MM menginisiasi sebuah kegiatan berupa Bimbingan Teknis PKG dan SKP bagi guru RA, MI, MTs, dan MA se Kab. Bantaeng.

Bimtek yang secara teknis dilaksanakan oleh Kelompok Kerja Kepala Madrasah tingkat RA, MI, MTs dan MA ini akan dilaksanakan sebanyak 5 angkatan untuk semua tingkatan pendidikan diatas yang dbuka pada hari ini (Senin, 27/2/2017) oleh Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag, bertempat di Aula Kantor Kemenag Bantaeng dengan jumlah peserta per angkatan sebanyak kurang lebih 50 orang.

Adapun narasumber atau asessor pada kegiatan Bimtek ini adalah berasal dari Tim 9 yang dibentuk oleh Kasi Pendma beberapa waktu yang lalu yang terdiri dari unsur Kamad, Wakamad bag Kurikulum dan pengawas Madrasah yang diketuai oleh Kasi Pendidikan Madrasah dan Kakan Kemenag sebagai penanggung Jawab.

Kakan Kemenag dalam arahannya sebelum membuka Bimtek menyambut baik kegiatan ini karena beliau mengakui bahwa selama ini para guru dan Kepala Madrasah betul-betul bingung dan tidak memahami mengenai alur dan prosedur mengenai Penilaian Kinerja Guru (PKG) dan penyususan SKP (Sasaran Kerja Pegawai), beliau berharap kegiatan ini berlangsung lancar dan sukses hingga menghasilkan guru dan Kepala Madrasah yang betul-betul mengerti dan memahami mengenai PKG dan SKP sehingga tidak ada lagi Guru atau Kepala Madarasah yang tidak tau dari mana dan bagaimana menghasilkan nilai-nilai yang tertera pada PKG dan SKP tersebut. Demikian harapan Kakan Kemenag.